Cara Mengatasi Bootloop Andromax C3S NC36B1H



Cara Mengatasi Bootloop Andromax C3S Bootloop tidak hanya terjadi pada andromax C3S saja. Akan tetapi bootloop bisa terjadi pada semua smartphone android, Dan penyebab utama terjadinya bootloop biasanya karena hilangnya file system pada suatu smartphone entah itu di sengaja atau tidak jika file sudah hilang maka bootloop akan menempa ponsel android anda.



Pada kesempatan ini saya akan memberikan tips ini tanpa menggunakan pc / Cara Mengatasi Andromax C3S bootloop Tanpa Pc. dengan tutorial ini temen-temen sudah insya allah sudah bisa mengatasi bootloop yang sedang temen-temen alami. Karena tutorial ini sudah saya buktikan sendiri.

Jika di antara temen" belum tahu ciri ciri HP android yang bootloop, Maka saya akan terangkan sedikit mengenai bootloop. Ciri ciri bootloop adalah dimana smrtphone kita tidak bisa melakukan booting dan hanya stuck / hanya bisa nyala sampai logo smartphone saja.

Cara yang akan kita gunakan kali ini adalah dengan cara mengistall ulang Firmware. Dengan cara ini pastikan kita sudah menginstall yang namanya CWM/TWRP. Jika belum maka tutorial ini tidak bisa kita gunakan.

Syarat-syarat sebelum melakukan tutorial ini.
  1. Tutorial ini khusus hanya untuk Andromax C3S NC36B1H
  2. Memori/data-data yang ada pada memori internal akan hilang/terhapus dan HP akan kembali seperti pengaturan pabrik
  3. Pastikan batrai anda dalam kondisi 50% keatas
  4. Pastikan memory SDcard anda memiliki ruang kosong minimal 2 GB
  5. Dan jika terjadi hal hal yang tidak anda inginkan maka bukan tanggung jawab saya
Langkah Langkah Cara Flashing Andromax C3S Bootloop Tanpa Pc
  1. Pertama Unduh File Firmware Andromax C3S
  2. Kemudian Exstraxt Firmware tersebut menggunakan PC / Jika temen temen ngak punya PC bisa pinjem hp temen lalu unduh aplikasi Root Exsplorer Untuk meng Exstract file firmware.
  3. Lalu ambil folder sdimage dan pindahkan ke SDcard (SDcard ini nantinya akan kita pasang andromax C3S yang bootloop )
  4. Kemudian pasang memory SDcard yang ada file sdimage tadi kedalam andromax C3S
  5. Lalu hidupkan andromax C3S yang anda miliki, Maka secara otomatis proses flashing akan dimulai. ( Untuk yang mengalami layar blank putih maka biarkan saja, Karena proses flashing tidak nampak )
  6. Proses flashing memang agak lama kurang lebihnya 15 - 20 menit jadi temen temen harap bersabar ya
  7. Jika proses flashing sudah selesai langsung cabut batrenya dan lepas memory SDcardnya dan jangan di pasang lagi ( Harap lakukan Dengan Cepat )
  8. Selesai, Sekarang hidupkan andromax C3S anda, Proses Booting juga agak lama ya sob, Jadi mohon bersabar
Bearti memory SDcardnya ngak bisa di gunakan lagi donk OM.....???

BISA. Untuk memasang SDcardnya silahkan hapus dulu folder sdimage karena jika tidak kamu hapus maka otomatis akan melakukan flashing lagi

Penutup : Semoga Artikel Cara Mengatasi Bootloop Andromax C3S Ini bisa bermanfaat bagi teman teman