Blog Awet di Page 1 Dengan Teknik SEO Organik



SEO Organik adalah senjata yang ampuh untuk membuat website atau blog bisa menduduki serp yang baik dan tidak mudah turun, sekali naik di page 1 sulit sekali turun. seperti halnya yang sudah saya tulis di artikel Konten Berkualitas Bisa mengalahkan situs Besar. salah satu cara yang harus kita kerjakan dengan membangun seo organik.

Seo Organik diciptakan dengan kealamian dari sebuah konten, internal link, external link dan User Experience, 4 kategori ini untuk menciptakan seo organik yang baik. tanpa adanya istilah spam. lalu bagaimana caranya untuk membuat SEO organik? seperti yang dikatakan oleh pengamat seo kalau seo organik tidaklah instant atau terburu-buru namun dengan fokus pada meteri dan juga relevansi konten yang unik dan bermanfaat bagi pengguna. berikut ini poin yang harus anda ambil untuk lebih memahami seo organik.
seo organik SEO Organik Baik Sekali Untuk Blog 



1. Konten / Artikel
Untuk menciptakan SEO organik konten adalah bagian yang paling penting karena konten sendiri yang nantinya bersaing merebutkan peringkat di serp. kalau anda berfikir bahwa konten tidak berperan penting sangat salah sekali. karena blog atau web bisa berada di peringkat serp berdasarkan konten yang ditulis serta mempunyai bobot yang diperhitungkan oleh mesin pencari.

Keyword dan konten saling berkaitan, begitu juga seo organik dan mesin pencari, untuk memastikan konten anda sangat baik hal perlu anda lakukan adalah melihat keyword yang anda berikan ke setiap artikel atau konten yang anda publikasikan. kalau keyword anda masih tergolong keyword stuffing atau keyword yang bertujuan untuk mesin pencari hal ini tidak akan mampu atau mempunyai idealis seo organik. karena seo organik adalah hal yang alami tanpa adanya unsur penekanan.

Untuk menciptakan SEO organik dalam konten anda harus meluangkan waktu yang cukup untuk update artikel, menempatkan keyword yang baik di dalam artikel, memberi keyword ke artikel yang lainnya melalui anchor teks serta membuat konten yang unik dan satu lagi selalu memperhatikan plagiaris untuk menghindari duplikat konten. inilah cara menciptakan konten yang organik (alami)

2. Internal Link

Maksut dari internal link sendiri adalah anchor teks dan juga data struktur yang baik. internal link sendiri berperan penting untuk pengguna internet agar mengetahui postingan yang terkait dengan artikel yang sedang di baca serta internal link berperan untuk mempermudah robot bot bisa mengenali artikel-artikel mana saja yang mempunyai keterkaitan pada konten anda.

Internak Link sangat berpengaruh sekali untuk Seo organik guna memunculkan artikel anda yang ramah bagi pengguna internet, internal link bisa anda buat dengan memasang breadcumb, postingan terkait, link ke halaman lain dan anchor link. hal ini juga mempengaruhi bouce rate pada blog anda. untuk memenuhi seo organik sudah semestinya anda menggunakan hal-hal ini, dan satu lagi yaitu authorship juga menambah idealis seo organik.

3. External Link
Selain Internal Link hal yang lainnya adalah external link. sebuah blog atau website yang tidak mempunyai external link maka akan susah untuk menempati posisi di serp karena external link merupakan ukuran popularitas sebuah blog-web. untuk itu sudah barang tentu website mempunyai external link yang sesuai, jangan sampai external link yang anda bangun hanya untuk bertujuan spamming namun ciptakan external link untuk memperkanalkan blog ada kepada semua pengguna internet.

Untuk menggunakan External link sangat mudah namun jangan sampai keterlaluan karena kalau anda salah menggunakannya maka website atau blog anda akan dianggap spam. external link bisa anda baut dengan link building, berkomentar di blog dofollow, kirim artikel ke sosial bookmark dan juga dengan menggunakan link exchanges.

4. User Experience
User Experience atau pengalaman pengguna adalah tujuan dari 3 kategori diatas. tujuan SEO organik di ciptakan bukan lain dan tidak lain adalah untuk semua pengguna jadi optimalkan ke tiga hal diatas hanya untuk pengalaman pengguna, percuma saja kita membuat konten yang baik, memaksimalkan internal link dan external link hanya bertujuan mendapatkan posisi di serp yang hanya akan bertahan sekejap. kalau anda masih berharap mempunyai traffic yang tinggi dan stabil ciptakan seo organik yang baik.

Kesimpulannya : SEO ORGANIK memang lama untuk mendapatkan posisi yang baik, jadi jangan pernah berfikir kapan waktunya itu terjadi. tetap konsisiten saya yakin posisi anda akan naik terus secara signifikan tanpa anda sadari. untuk penutup artikel ini saya hanya menyampaikan apa yang saya pahami dan saya baca tentang SEO Organik, kalau ada kesalahan saya dalam hal menulis yang mungkin tidak bisa anda pahami silahkan tinggalkan komentar di bawah postingan